Menerima Gaji atau Menggaji Diri Sendiri

Menerima Gaji atau Menggaji Diri Sendiri

1. Keuntungan menggaji diri sendiri
a. Pengusaha memiliki kebebasan luas, dan merasa aman menjalankan usahanya sendiri. Hal ini berpengaruh terhadap psikolgi mereka dikarenakan tidak ada tekanan.
b. Pengusaha bebas mencoba/ berkeksperimen dengan ide-ide yang dianggapnya baik.
c. Pemilik bisnis menikmati keuntungannya sendiri.
d. Pengusaha bisnis kecil lebih mudah mendapatkan penghargaan masyarakat, dibandingkan mereka yang bekerja pada sebuah perusahaan.

2. Kelemahan pengusaha bisnis kecil
a. Pendapatan bisnis kecil tidak menentu, tidak dapat dibandingkan dengan menerima gaji tetap dari perusahaan lain.
b. Risiko pengusaha lebih besar, dibanding dengan seorang yang bekerja di perusahaan.
c. Dalam keadaan perusahaan sulit, maka saat-saat membayar gaji pegawai dirasakan merupakan beban berat. Tetapi, keadaan ini tidak akan terasa setelah perusahaan lancar.
d. Pengusaha dibatasi geraknya oleh berbagai peraturan yang dikeluarkan oleh pemerintah pusat, kotamadya, kecamatan, RW, RT dan sebagainya.

3. Keuntungan menerima gaji tetap dari bisnis lain
a. Tidak mengambil resiko apapun juga, dan ada jaminan bahwa tiap bulan menerima sejumlah uang.
b. Waktu kerja lebih teratur dan lebih pendek, dibandingkan dengan pemilik bisnis kecil.
c. Penerimaan gaji tetap, memiliki jaminan akan menerima uang lembur di luar jam kerja, uang lembur, uang cuti, pengobatan, perawatan rumah sakit, dan uang pesangon jika diberhentikan dari perusahaan.

4. Kelemahan menerima gaji tetap
a. Gaji yang diterima sangat dipengaruhi oleh keadaan moneter.
b. Penerimaan gaji tetap, meskipun terkadang harus bersedia dipindahkan ke daerah lain.
c. Gaji tetap tetapi kerja lebih keras untuk perusahaan yang dinaungi daripada orang yang memiliki bisnis sendiri.
d. Jumlah gaji yang diterima selalu terbatas pada jumlah tertentu.

Rujukan:
W. Rintatik, Sudarno. 2008. Kewirausahaan 3. Solo; PT.Tiga Serangkai Pustaka Mandiri

1 komentar:

Kasyful Online said...

Apa istilah tidak menghitung gaji diri sendiri dalam akuntansi

Post a Comment

Live Traffic Visitor